A Trip to Komodo Island: One of the best dive site? (part 2)

Lanjutan tulisan saya ini, saya peruntukkan bagi beberapa teman yang masih sabar membaca perjalanan saya ke Komodo. Berikut lanjutan cerita saya yang belum selesai itu.

komodo 2

Day two:

Saya terbangun bukan karena sudah puas tidur, tapi karena saya mendengar suara jedakkk jedukkkk jedakkk jedukkk terus tidak berhenti. Suara itu sangat mengganggu. Duhhh suara apaan sih ini pikir saya, kok malam2 ada yang memukul-mukul sesuatu.

Dengan mata setengah terpejam, saya mencoba bangun, wuikkk…badan serasa remuk karena kasur busa yang kurang keras dan akibat berbalet ria di bawah air. Saya turun dari dipan saya, dan memeriksa suara apa yang mengganggu sekali itu. Continue reading